BINS‍PIRATION
Monday 26 December 2016

Cara mudah bisnis online A - Z


Anda ingin membuka bisnis online?
Tapi bingung cara memulainya dari mana?
Bingung produk apa yang mau di jual?
Bingung memakai media apa untuk berbisnis/berjualan online?

Sebelum anda membuka usaha, persiapkan dulu mental gagal anda agar kemungkinan jika gagal suatu hari nanti mimpi anda akan tetap terjaga sampai apa yang anda mulai selesai dengan harapan anda.
Seperti kata pepatah “ Mulailah sesuatu dengan baik dan akhiri dengan baik pula” maksudnya baik di sini adalah sampai selesai dengan apa yang anda harapkan.

BAGIAN #1

Oke, pertama di sini saya akan share bagaimana sih memulai bisnis online, apa saja perisapannya..

Berikut ada 10 poin yang harus kita ketahui dalam memulai bisnis online 

1. Sterelisasi anggapan yang salah tentang bisnis online

kenapa ini harus menjadi acuan dalam bisnis online,karena ini berhubungan dengan paradigma yang seringkali muncul pada sebagian pemula yang memulai bisnis online, bahwa bisnis online itu bisa kaya mendadak,bahwa bisnis online itu mudah,bahwa bisnis online itu harus ahli komputer. Buang jauh jauh jika anda memiliki stigma seperti itu,karena anda tidak akan memperoleh hasil yang maksimal,maka dari itu persiapkan mental dan mindset anda secara baik, karena sejatinya bisnis onlione sama saja seperti bisnis offline, cuman kalau dalam bisnis online biaya lebih murah & jangkauan lebih luas.

2. Buat Sebuah Rencana

tetapkanlah sebuah perencanaan artinya jenis program apa yang akan anda geluti untuk pijakan pertama dalam memulai bisnis online.Kerana tanpa perencanaan yang jelas sudah tentu anda akan menemui kegagalan.

3. Memiliki Komputer/gadget yang terkoneksi internet

jika sobat tidak memiliki sebuah koneksi internet untuk sementara waktu bisa menggunakan akses di warnet dalam merintis bisnis online, tapi saya tidak menyarankan untuk jangka waktu yang lama karena menurut saya akan jauh lebih efektif dan fokus jika anda memiliki akses dirumah.

4. Mengetahui Komputer dan Internet Dasar

Pengetahuan ini cukup untuk membuka gerbang pengetahuan anda selanjutnya.

5. Waktu dan Modal  

maksudnya adalah waktu : sobat harus meluangkan waktu untuk mempelajari teknik teknik internet marketing sehingga memiliki formula sendiri untuk hasil yang dicapai. dalam meluangkan waktu sobat bisa atur sendiri. Modal ;bahwa modal merupakan sebuah komponen yang penting untuk menunjang keberhasilan dalam bisnis online.

6. Memiliki Rekening sendiri

dalam menekuni sebuah bisnis online memiliki sebuah rekening bank hukumnya wajib baik bank mandiri,bca atau yang sering digunakan dalam bisnis online adalah paypal.

7. Mengetahui Teknik Promosi

baik berbayar ataupun gratis dalam mengetahui teknik tak kalah pentingnya untuk menunjang dalam bisnis online.

8. Fokus

kenapa harus fokus, bisasanya penghambat dalam bisnis online adalah kurangnya  fokus dan pikiran yang banyak terbagi karena ingin menguasai semau bidang dan ingin menjalankan seakligus beberapa program bisnis online. Mungkin tidak masalah bagi anda yang berpengalaman,mau menjalankan berbagai macam bisnis online, tetapi jika posisi anda sebagai pemula saran saya jangan melakukan hal tersebut. Lebih baik fokus pada satu program bisnis online hingga sobat  mendapatkan penghasilan rutin.


9. Abaikan Kesempurnaan

Kenapa? tidak semua orang pertama tama ketika terjun dalam bisnis online segala sesuatunya langsung sempurna,pasti akan menemukan trial dan error seperti saya awal mula mengenal bisnis online. pesan saya " jangan anda menunggu sesuatu yang sempurna dulu,lebih baik lakukanlah dan praktekanlah apa yang anda sudah ketahui. Point nya adalah jangan takut kalah,karena keberhasilan adalah sebuah rangkaian kesalahan yang harus diperbaiki yang akhirnya akan menuju kesuksesan.

10. Action

Tanpa action Nothing, pepatah bilang  orang yang berusaha  ada kemungkinan gagal, tapi orang yang tidak berusaha 100% akan menemui kegagalan dan kekalahan. hanya ada dua pilihan .... terserah anda mau pilih yang mana?

Nah itulah 10 tips memulai bisnis online yang harus di instal ulang dulu di pikiran anda,,
Nah selanjutnya produk apa sih yang mau kita jual di media online?


BAGIAN #2


5 Produk menarik & berpotensi di buru konsumen

Oke tanpa ba bi bu akan kami sajikan apa saja barang yang paling di buru oleh konsumen di media online shop,mungkin produk ini bisa menjadi refresensi buat anda :

1. Produk Fashion

Menurut survei di google, produk pakaian merupakan barang pertama yang paling di buru oleh konsumen media online. Banyak orang yang membeli pakaian di internet, dengan asumsi, lebih menghemat waktu dan kemudahan dalam bertransaksi. konsumen media online kebanyakan lebih ingin menghemat waktu daripada menghemat uang, di sebabkan sibuknya bekerja fulltime. konsumen media online untuk produk-produk pakaian ini juga tidak hanya kaum wanita, kaum pria juga banyak yang menggemari. Beberapa barang fashion yang paling di minati oleh kaum pria adalah Jaket, kaos, busana muslim, sepatu.

2. Gadget

Produk gadget juga termasuk produk di gemari, dan menempati urutan kedua setelah produk fashion. Orang indonesia mulai familiar dengan belanja online apalagi dengan adanya marketplace seperti, Bukalapak, Tokopedia, Lazada, Bli-bli, dsb. Karena marketplace tersebut di jamin ke amanan transaksinya. Sehingga orang tidak perlu takut lagi untuk belanja online apalagi transaksi yang bernilai besar. Banyak orang indonesia yang mencari dan membeli produk gadget di internet, apalagi produk gadget yang baru rilis, Sangat-sangat di buru.

3. Peralatan elektronik

Barang-barang elektronik yang  biasanya sering di beli di media online adalah sejenis barang-barang elektronik yang unik-unik dan bisa di bilang langka di pasaran, seperti lampu tidur unik, kipas portable, dll. namun banyak juga sih yang membeli barang eletronik bukan karena hal itu. Mungkin di sebabkan karena faktor efesiensi waktu, mudah, dan murah. Berjualan barang elektronik/peralatan elektronik di media online juga cukup menjanjikan.

4. Produk kecantikan

Produk kecantikan juga peminatnya cukup tinggi di kalangan media online. Belanja dan wanita adalah 2 kata yang memiliki hubungan sangat erat, betul nggak?hehehe.. terlebih pada umumnya wanita ingin selalu tampil cantik di setiap waktu. Maka daripada itu, produk kecantikan menjadi kebutuhan pokok bagi para wanita. Produk kecantikan yang paling di buru adalah produk cream pemutih kulit, produk pelangsing, produk perawatan wajah dan produk pemutih wajah.

5. Produk musiman

Tiba pada point terakhir yaitu produk musiman, produk musiman merupakan barang dagangan yang lakunya musiman saja. Setelah lewat musim boomingnya, bisa di pastikan produk ini akan menurun drastis. Walaupun begitu, pada musim itu kita bisa memanfaatkan waktu itu sebaik-baiknya untuk ikut berpartisipasi menjual produk itu. Seperti contoh yang pernah terjadi adalah batu akik, jika pada waktu musim booming-boomingnya harga batu akik jenis tertentu bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta, tetapi setelah melewati masa booming, harga menurun drastis.


BAGIAN #3


Dalam mempromosikan sebuah produk di media online ada banyak macamnya yang bisa kita pilih. Salah banyaknya seperti facebook, twitter, instagram, dan lain sebagainya. Di era yang serba dgital ini  di mana media online merupakan wadah yang sangat populer untuk mempromosikan produk kita. Promosi suatu produk menggunakan media online menjadikan lebih mudah, cepat, murah, dan minim modal.



Berikut 10 media online yang bisa di gunakan untuk mempromosikan produk kita secara gratis.

1. Facebook

Media sosial satu ini masih menjadi pilihan banyak orang untuk menjalin komunikasi dengan keluarga, kerabat, pacar juga sih ... hehehe. Keberadaan mereka menjadi salah satu alasan mengapa facebook banyak di gunakan sebagai media promosi online. Penggunaan facebook sebagai media promosi di akui cukup relatif mudah untuk menjaring customer.
Tidak jarang juga bisnis yang sukses bermula dari mengenalkan produk di facebook, di facebook kita bisa membuat sebuah grup dan fanspage secara gratis. Ini bisa menjadi senjata untuk menampung para customer kita.
Tahapan-tahapan dalam promosi di facebook. Pertama,
Pastikan halaman beranda anda menarik konsumen, karena hal ini akan menjadi daya tarik tersendiri untuk konsumen memberikan +1 like. Kedua, dapatkan like sebanyak mungkin, itu menandakan customer respon dengan produk anda. Ketiga, jangan lupa untuk mengenali target customer dengan cara mencari orang-orang yang memiliki ketertarikan dengan beranda facebook anda. Kemudian, fokuslah untuk membuat konten semenarik mungkin.

2. Twitter

Selain facebook, twitter juga menjadi salah satu media sosial online yang banyak di gunakan sebagai bisnis online. Meski awalnya hanya di desain untuk berbagi status, kini twitter mampu menjadi media cukup ampuh dalam memeasarkan suatu produk. Media ini dirasa mudah di jangkau oleh pelanggan toko online karena mudah di akses dengan ponsel (Smartphone) , sehingga masyarakat dengan mudah mengaksesnya.
Tahapan untuk memaksimalkan promosi dan pemasaran anda di twitter adalah dengan cara memperbanyak follower anda dulu, rajin mengirimkan twit secara konsisten, mempromosikan situs secara teratur, menjadwalkan posting twit, dan saling berkolaborasi  dengan pembisnis lain dalam mempromosikan bisnis online lainnya.

3. Instagram

Nah media sosial yang satu ini sekarang menjadi primadona media bisnis online. Selain bisa menampilkan foto produk  juga dapat caption yang di tulis lebih panjang di bandingkan twitter yang hanya 160 karakter. Dan kelebihannya lagi, instagram mudah di akses baik melalui smartphone ataupun komputer. Instagram sekarang menjadi media sosial pendongkrak eksistensi di kalangan anak muda. Inilah kesempatan emas bagi anda untuk mempromosikan produk anda karena customer banyak berkumpul di media sosial ini.

4. Path

Terhitung baru, tapi media sosial yang satu ini juga banyak dilirik oleh pemilik toko online. Path adalah media sosial yang awalnya hanya terlihat sebagai Private Facebook dan Twitter. Karena lebih minimalis dari tampilan, Path memiliki peminat yang cukup banyak. Bukan lagi digunakan untuk menyapa satu dengan lainnya, tapi kini Path juga laris digunakan untuk berbisnis online. Seperti Dailybeautyhouse yang menggunakan Path sebagai pelengkap media promosi online mereka. Memang tidak sepopuler Facebook, Twitter dan Instagram, mempromosikan produk di Path juga tidak banyak yang membuat akun khusus toko online mereka. Tapi Path masih sangat diminati untuk digunakan sebagai media promosi bisnis online.

5. Kaskus

Ini dia, media sosial dan juga market place yang banyak di gunakan untuk berjualan online. Kaskus di anggap sebagai media sosial paling ampuh untuk berbisnis terlebih dengan hadirnya forum jual beli. Memang perlu anda ketahui bahwa tidak mudah berjualan dan promosi di kaskus terlebih bisnis di kaskus banyaknya penipuan yang bermula di media sosial, namun bukan berarti tidak mungkin kaskus di jadikan media bisnis online yang ampuh bukan!

6. Google+

Produk google inilah yang menjadi saingan besar facebook. Dengan menggunakan akun ini, banyak pebisnis yang akhirnya mampu mempromosikan bisnisnya dengan mudah di sini. Tahukah anda jika youtube itu merupakan produk google yang saat ini tidak kalah ramai juga sebagai media promosi online?beberapa cara mudah untuk memaksimalkan penggunaan google+ sebagai media bisnis online anda yaitu dengan cara mangatur gmail dengan google+ circles, membuat interaksi dengan hangouts, serta merencanakan dan mengatur acara.

7. Market Place

Akhirnya nyampe point ke-7, nah kali ini selain menggunakan media sosial yang telah di sebutkan di atas, anda juga bisa menggunakan marketplace seperti Tokopedia, Bukalapak, Lazada, dan lain sebagainya. Dan anda juga bisa menyarankan ke customer saat belanja di market place dengan memakai SHOPBACK, dengan begitu customer akan mendapat cashback dari setiap pembelian di market place. Sehingga akan meningkatkan penjualan anda dan mudah menjaring konsumen.

Baca juga : Shopback penghasil cashback

8. Blog

Media yang satu ini bisa di bilang  dengan website versi free.  Meskipun demikian tidak jauh berbeda dengan website berbayar, yang membedakan hanyalah domain (URL suatu blog). Dengan blog kita bisa tuangkan seputar artikel-artikel tentang produk online & bisnis yang kita jalani. Dengan rajin memposting suatu artikel blog kita akan mudah di kenal begitupun produk yang ada di dalamnya. Pembisnis online banyak yang memanfaatkan media ini sebagai penunjang bisnisnya.

9. Email Marketing

Email marketing juga banyak di gunakan oleh para pebisnis untuk melakukan promosi secara online. Dianggap terlalu “jadul”, email marketing digunakan untuk promosi secara online. Hampir setiap akun menggunakan email, mendaftar newslatter, mendaftar facebook, mendaftar twitter, dsb. Dari situlah kita memiliki sumber besar untuk mengirimkan berita promosi atau penawaran produk terbaru kepada customer kita.

10. Youtube

Yang terakhir adalah youtube, website broadcast yang di dirikan pada tahun 2005 ini telah menjadi media pengekspresian diri seseorang melalui video. Youtube merupakan website yang saat ini sangat di minati oleh banyak orang dari semua golongan. Oleh karena itu mempromosikan sebuah bisnis di youtube sudah menjadi bagian wajib dari rencana promosi suatu bisnis. Langkah pertama jika ingin mempromosikan lewat youtube adalah dengan menguplode video-video promosi anda dengan menyesuaikan pilihan kategori yang ada, judul video haruslah menarik dan mengandung banyak keywoard yang banyak digunakan orang, sehingga video anda akan muncul di urutan teratas dan kemungkinan besar banyak orang akan melihatnya


Pintar dalam menggunakan media sosial untuk promosi akan mendongkrak penjualan anda. Dekatkan diri anda dengan masyarakat dengan cara menjadi teman yang baik, tidak hanya promosi namun juga membagikan informasi yang terkait dengan bisnis yang menjadi minat customer ataupun informasi yang sekiranya bermanfaat banyak orang. Dengan begini anda tidak akan kesulitan lagi dalam mengiklankan suatu produk dan dengan mudah mendapatkan konsumen yang loyal kepada bisnis anda.